BMW Car Clubs Indonesia (BMWCCI) kembali adakan Musyawarah Nasional (Munas) bersamaan dengan Indonesian Bimmerfest (IBF) 2022. Acara para pecinta mobil BMW ini berlangsung pada tanggal 26 November 2022 lalu. Acara pun diselenggarakan di Tebing Breksi, Yogyakarta.
Musyawarah Nasional ini merupakan yang ke-11 diselenggarakan dan menjadi wadah bertemunya para pemimpin Chapter BMWCCI. Munas dilakukan untuk menyamakan visi, misi, identitas club, tujuan, dan laporan organisasi selama tahun 2022 ini. Acara ini dihadiri oleh 29 Chapter dari seluruh Indonesia dan 2 register dari E30 dan Classic.
Sementara untuk acara Indonesian Bimmerfest 2022 mengangkat tema Ngayogjocarto yang memiliki arti lokasi di Yogyakarta dan nilai otomotif. Sejumlah kegiatan menarik dari BMWCCI pun hadir disediakan untuk penggemar BMW. Acara ini juga didukung oleh BMW Indonesia lewat hadirnya layanan terbaru dari mereka.
Foto: Istimewa
Dadan Drajat Martamihardja selaku Presiden BMWCCI mengatakan Munas merupakan salah satu kegiatan penting. Dalam kegiatan ini seluruh anggota dapat bertukar pikiran, melaporkan kegiatan, dan perkembangan club. Selain itu, kegiatan ini juga membahas siapa tuan rumah untuk acara Munas berikutnya.
"IBF merupakan kegiatan kebanggaan BMWCCI yang sudah berjalan selama 19 tahun dan selalu mengedepankan innovasi, kearifan lokal, dan estetika BMW. Kami sangat menyambut baik semua pemilik BMW dan semua komunitas BMW di seluruh Indonesia untuk hadir di event akbar ini," ujar Dadan dalam keterangan tertulis.
IBF 2022 ini menghadirkan 1.000 unit mobil BMW, 5.000 mobil BMWCCI, dan 3.000 wisatawan umum. Sehingga tak hanya menikmati keindahan Tebing Breksi sebagai salah satu pariwisata Yogyakarta, tetapi juga dapat menikmati car display. Selain itu juga terdapat hiburan menarik seperti game dan konten budaya.