Sebagai produsen oli dan zat aditif dari Amerika, Bardahl turut memberikan edukasi dalam bentuk coaching clinic. Menariknya, kegiatan tersebut dibungkus dengan morning ride yang menjadi daya tarik bagi anak motor. Sejumah peserta dari Komunitas Vespa dan bengkel Bellissimo pun turut meramaikan acara tersebut.
Kegiatan morning ride ini digelar pada Sabtu (11/2) kemarin di kawasan BSD dan Alam Sutra. diawali dengan titik kumpul di MCDonald's Alam Sutra di pagi hari. Puluhan pecinta Vespa pun datang untuk meramaikan, kemudian berkendara menuju workshop Bellissimo Una Vespa di Serpong.
Foto: Istimewa
Sesampainya di workshop Bellissimo, Komunitas Vespa ini langsung diberikan coaching clinic oleh Bardahl. Dwi Prastiawan selaku Regional Sales Manager West memberikan pengalamannya tentang pelumas. Konsultasi ini pun digelar secara santai, berdiskusi, tanya jawab, dan berbagi pengalaman.
Andre Mendean selaku owner dari Bellissimo Una Vespa juga menyampaikan rasa terima kasihnya terhadap Bardahl yang turut berpartisipasi. Selain itu dirinya juga mengapresiasi tentang sejumlah tips yang bermanfaat untuk para pengendara, khususnya pecinta Vespa.
Foto: Istimewa
“Terima kasih kepada Bardahl sudah support kegiatan ini dan berbagi tentang teknologi pelumas yang bermanfaat bagi para komunitas vespa. Kami berharap agar kolaborasi dengan Bardahl bisa terus berlanjut dalam kegiatan-kegiatan lainnya," ujar Andre.