Mini Cooper S Countryman Modifikasinya Beda Dari Yang Lain, Pelek Pakai Spike Bolt!

Mini Cooper S Countryman Modifikasinya Beda Dari Yang Lain, Pelek Pakai Spike Bolt!

Mini Cooper S Countryman nggak banyak yang dimodifikasi, bahkan bisa dihitung yang sudah dimodifikasi sampai total seperti ini. Adhika Rusly nekat mencoba membuat mobilnya ini jadi beda dari yang lain. Ia pun memodifikasi mobil ini dengan konsep yang kekinian.

"Karena nggak banyak yang modif Countryman, jadi gue bisa lebih bebas. Tema modifnya lebih ke daily stance, ceper dan tetap bisa dipakai harian kemana aja," ujar Adhika, sapaannya. Tentu saja fokus modifikasi Mini Cooper S Countryman lebih mengarah ke pelek dan kaki-kaki nih!

bautenam

Untuk pelek Mini Cooper S Countryman, pilihan Adhika langsung ke 326Power Yabaking spoke dengan spike bolt. Pelek buatan Jepang ini adalah pelek 2 piece construction dengan model yang unik, "Gue kenal baik dengan pemilik pelek 326 ini di Jepang, dia juga pake pelek ini di mobil Mini," ucapnya. 

Pelek ini berdiameter19 inci ini memiliki lebar 9,5 inci di depan dan 10,5 inci di belakang. Pelek tersebut pun dibalutban Toyo Proxes T1R ukuran 225/35R19 depan dan 265/30R19 belakang. Uniknya lagi, ia menambahkan spike bolt di sekeliling spokenya, "total ada 20 spike bolt dari 326power yang dipake di 4 pelek," sebutnya. 

bautenam

Sesuai kemauan Adhika, Mini Cooper S Countryman dibuat ceper tapi bisa dipakai harian. Jadi opsi pasang airsus tentu saja jadi jawabannya, Airlift 4 point 3P system pun langsung dipasang berikut Eibach rear chamber kit. Agar lebih rigid ditambahkan juga member brace depan, tengah, dan belakang lansiran Giomic. 

Rem Mini Cooper S Countryman juga ikut diganti dengan memasang BBK. "Gue pasang BBK AP Racing 6 pot depan, brake linenya NM Engineering depan belakang," tutur pria 37 tahun ini. 

bautenam

Beres dengan pelek dan kaki-kaki, Adhika memasang bodykit lansiran Giomic untuk Mini Cooper S Countryman. Bodykit ini mulai dari lips kit depan belakang, sideskirt dengam silver carbon, over fender dan rear upper spoiler untuk eksteriornya. 

Bodykit ini dicat black gloss agar kontras dengan warna Mini Cooper S Countryman yang berwarna coklat metalik. Lalu lampu belakang pun ditambahkan cover bening bermotif dot buatan Garbino khusus Mini. 

Dengan setelan seperti ini, Adhika bisa dengan aman mengendarai mobilnya ini bahkan untuk haria sekalipun. "Modifikasi mobil itu harus dinikmati kan, bukan cuma dilihat di garasi rumah aja," gelaknya. Ok deh!