Rekomendasi Bikin Mobil Ceper Harian, Maksimal Jarak Berapa Jari?

Rekomendasi Bikin Mobil Ceper Harian, Maksimal Jarak Berapa Jari?

Bikin fitment kaki-kaki mobil menjadi lebih ceper banyak didambakan oleh para pengguna roda empat. Dengan kaki-kaki yang ceper tentu membuat tampilan mobil menjadi lebih proper lagi. Lantas kira-kira apa tipsnya untuk para pemula yang ingin memendekkan kaki-kakinya?

Theodorus Denis selaku Manager Garasi Oase menyebutkan untuk membuat kaki-kaki mobil jadi lebih ceper harus mengetahui kebutuhan penggunanya. Menurutnya mobil yang digunakan untuk harian atau sekedar mobil hobi terdapat perbedaan penyetelan fitment kaki-kaki. Karakter penggunaan mobil juga turut menjadi faktor perhitungan dalam memendekkan kaki-kaki mobil.

Foto: Brian

"Yang kedua cara penggunaan mobilnya gimana selama ini? Apakah orangnya bawanya halus atau kasar? Itu kita tanyain juga. Terus kita tanya juga mobil yang pakai siapa? Apakah yang punya saja atau ada orang lain atau istri pakai juga gitu kan," ujar Denis ketika ditemui media di Tangerang Selatan beberapa waktu lalu.

Setelah mengetahui kebutuhan dan karakter pengguna, barulah mekanik Garasi Oase membuat perhitungan untuk menceperkan kaki-kaki mobil. Konsumen pun akan diberikan pilihan soal karakter bantingan suspensi yang diinginkan. Menurut Denis, suspensi ceper dengan bantingan lebih keras akan lebih awet untuk digunakan.

Foto: Brian

"Paling sih kalau mau diceperin rata-rata kalau mobil jepang itu 4 jari sampai 5 jari kalau buat harian. Tapi kalau mau lebih ceper lagi depan bisa 2 jari setengah sudah oke banget. Belakangnya lebih tinggi jadi 3 jari, misalkan nantinya bawa barang masih ada sisa buat mainnya suspensi," jelasnya.

Denis menyebutkan untuk mobil yang memiliki masalah di kaki-kakinya dapat direkondisi kembali di Garasi Oase. Untuk rekondisi suspensi di Garasi Oase mendapatkan garansi 1 tahun untuk komponen non-shockbreaker. Sementara untuk shockbreaker rekondisi mendapatkan garansi 6 bulan.