Daihatsu Rocky Anyar Dimodifikasi, Tampilannya Jadi Mirip Versi JDM!

Daihatsu Rocky Anyar Dimodifikasi, Tampilannya Jadi Mirip Versi JDM!

Sebenarnya pria yang bernama Timothy Elias ini lebih lekat dengan mobil Toyota dibandingkan merek lain. Namun kali ini Mothy, sapaan akrabnya, ingin mencoba keluar dari zona nyaman. 

Tahun lalu ia membeli Daihatsu Rocky berwarna putih ini. Yup, ternyata kembaran Toyota Raize ini bikin Mothy penasaran dan segera memulai modifikasinya. "Gue pengin bikin penampilannya seperti Rocky yang ada di Jepang, karena lumayan banyak bedanya," jelasnya. 

Foto: bautenam

Yang pertama diganti adalah headlamp Daihatsu Rocky dengan OEM Raize GR, "Bentuknya sama dengan Rocky JDM, bedanya yang JDM ada buat levelingnya, itu modulnya mahal banget," bilangnya.

Lalu di bumper belakang Daihatsu Rocky, rear foglamp OEM JDM Rocky sudah dipasang. "Harusnya ganti frame juga, belum sempat gue pasang padahal udah dateng partnya," ujar Mothy lagi.

Foto: bautenam

Di kabin Daihatsu Rocky, setir juga sudah ganti pakai OEM Raize TSS berikut steering switchnya. "Karena Rocky JDM setirnya seperti ini," bilang bos bengkel Beo Motorsport itu. Di sisi kanan bawah dasbor, sudah ditambahkan combination switch OEM Rocky JDM.  "Memang belum semuanya aktif, tapi keren aja lihatnya rame gitu, hahaha," gelak ayah dua jagoan kembar ini.

Kepalang tanggung, sun visor, emergency flare, rear USB port, sampai tire pump OEM Rocky JDM juga sudah terpasang di Daihatsu Rocky. "Tire pump ini memang sudah ada tempatnya di panel belakang kanan, tinggal taro disitu ," tukas Mothy lagi.

Foto: bautenam

Modiifkas Daihatsu Rocky berlanjut ke under carriage. Untuk peleknya, Mothy ini memilih merek Braid Full Race A ukuran 17x7 inci dengan ban Michelin Primacy ukuran 225/50R17. Cocok kan putih dan putih," tuturnya.

Suspensi Daihatsu Rocky juga diganti pakai lowering kit Tanabe NF, sokbreker depan pakai All New Toyota Veloz dan belakang pakai Yaris. Lebih ceper dari versi standarnya tapi masih cukup nyaman.

Foto: bautenam

Terakhir di sektor mesin, HKS power editor sudah ditambahkan untuk meningkatkan power mesin Daihatsu Rocky yang sudah dilengkapi turbo. Bahkan Cusco front tower bar juga sudah terpasang. Kabarnya, sekarang ia lagi menunggu grill Rocky Hybrid tiba untuk dipasang pada mobil tersebut, makin cakep deh.