GALERI: Modifikasi Mitsubishi Lancer SL, Tetap Elegan Walaupun Sudah Tua

GALERI: Modifikasi Mitsubishi Lancer SL, Tetap Elegan Walaupun Sudah Tua

Mitsubishi Lancer SL yang merupakan bagian dari keluarga Lancer yang memang sudah terbilang tua. Mobil tersebut sudah lebih dari 40 tahun mobil ini menginjak aspal di Indonesia, namun masih memiliki penggemar. Terlebih Lancer SL memang memiliki popularitas yang cukup tinggi karena mengikuti ajang Rally pada tahun 80-an.

Revano adalah salah satu anak muda yang mempunyai dan memodifikasi Mitsubishi Lancer SL ini dengan bergaya retro. Mobil miliknya sudah dilakukan berbagai modifikasi baik di bagian interior ataupun exterior sedan tersebut.

Foto: Enzo

Modifikasi yang sudah dilakukan terhadap Mitsubishi Lancer SL ini meliputi berbagai hal. Mulai dari eksteriornya menggunakan pelek Mesh, garnis lampu diganti menjadi milik Lancer GSR, lalu tambahan Ducktail FOHA dibagian belakang mobil, dan spion juga sudah diganti menjadi milik Galant sigma. Sementara di interior terdapat lalu jok Recaro LX jaring, setir nardi, dan tambahan stick Blaupunkt Cobra di bagian interior agar terlihat lebih retro.

Pada bagian kaki kaki juga sudah dipotong agar terlihat lebih ceper, lalu untuk bagian suspensi sudah terpasang Bilstein.”Sebelumnya mobil ini sih konsepnya rally look gitu tapi kayaknya kalau rally look gitu udah banyak dijalanan terus akhirnya ganti ke retro aja hasilnya kayak gini dan saya juga puas sih dengan hasilnya sekarang,” Ungkap Revano saat ditemui OtoMods, Rabu (29/6).