Jika membahas mobil untuk off-road biasanya tidak jauh-jauh dari yang namanya SUV atau double cabin. Hal ini dikarenakan, mobil-mobil tersebut memang diciptakan dan dirancang untuk mampu melewati medan berat. Namun ternyata mobil mungil seperti city car bisa juga dirombak menjadi kendaraan yang siap menerjang medan off-road.
Seperti dilansir dari Motor1, terdapat Smart Fortwo yang telah dirombak menjadi rumah berjalan. Tentunya modifikasi ini telah melawan habitat dari rancangan desain mobil perkotaan. Menariknya, bukan hanya bisa dijadikan tempat tinggal, mobil ini juga tangguh untuk diajak menjelajah ke alam bebas.
Foto: Motor1
Smart Fortwo tersebut mendapatkan beberapa rombakan, pertama adalah standar kaki-kakinya dibuat lebih tinggi dengan memanfaatkan lift kit 1,9 inci. Kemudian kaki-kaki tersebut dipadukan dengan pelek multi-spoke berwarna hitam. Pelek tersebut pun dibalut dengan ban kasar bertipe AT yang memang mampu melibas segala medan jalanan.
Sebagai penopang tempat tinggal, Smart Fortwo ini dilengkapi tenda di bagiana tapnya yang dapat diakses melalui tangga. Tenda tersebut cukup besar sehingga menawarkan ruang yang cukup untuk beristirahat. Kemudian di kabin belakang terdapat kompor gas dua tungku, wastafel, dan toilet portable untuk mendukung kebutuhan hidup.
Foto: Motor1
Beberapa aksesoris off-road lainnya juga dipasangkan pada Smart Fortwo agar menambah kesan berpetualang. Mulai dari roll cage yang melindungi seluruh bodi dari mobil mungil tersebut. Kemudian terdapat fender flare berwarna hitam, side stap, dan winch bumper di bagian depan untuk keadaan darurat.
Secara keseluruhan, tampilan dari Smart Fortwo ini menjadi semakin gambot dan berotot. Bisa dilihat dari over fendernya serta bentuk ban yang keluar dari bagian over fender. Pemilik pun menambah sepasang lampu cree di atas kap mesin dan atap untuk membantu penerangan.