Toyota GR Yaris merupakan mobil hot hatchback yang diluncurkan untuk pasar Indonesia beberapa bulan lalu. Mobil tersebut pun turut serta dalam ajang Track Day Sirkuit Mandalika yang dibawa langsung oleh Fitra Eri. Ternyata sebelum turun ke lintasan, mobil GR Yaris miliknya telah mendapat sejumlah modifikasi.
Fitra sapaan akrabnya menyadari kebutuhan Toyota GR Yaris untuk mengikuti track day perdana di SIrkuit Mandalika. Sejumlah ubahan ringan pun dilakukan untuk menyesuaikan kebutuhannya. Salah satunya adalah air intake yang dibuat lebih besar asupan udaranya.
"Utamanya soal mesin, kalau bisa dilihat disini mesinnya sudah mendapatkan beberapa ubahan. Yang pertama air intakenya, ini pakai Scara73, jadi intakenya bisa lebih deras asupan udaranya," ujar Fitra ketika ditemui di Sirkuit Mandalika beberapa waktu lalu.
Foto: Brian
Fitra pun mengatakan alasannya memilih air intake tersebut untuk Toyota GR Yaris karena memiliki sistem yang sesuai dengan versi standar. Mengingat air intake ini juga mengambil udara baik dari depan maupun dari air scoop di bagian bawah. Sementara itu terdapat beberapa ubahan lain yang memberikan tambahan tenaga.
"Lalu di bagian knalpot kita pakai Remus, terus kita pakai piggy back juga. Berikutnya yang kami modifikasi adalah intercoolernya. Jadi karena lintasannya panas, mesinnya dipakai lebih berat, makanya pasang intercooler biar lebih dingin," pungkasnya.