Toyota GR Supra Pakai Bodi Sangar Bergaya Rocket Bunny

Toyota GR Supra Pakai Bodi Sangar Bergaya Rocket Bunny

Toyota Supra menjadi salah satu ikon mobil JDM bersamaan dengan Nissan GT-R, Mazda RX, dan Mitsubishi GTO. Namun Toyota GR Supra menjadi model JDM terbaru yang dikeluarkan oleh pabrikan Jepang tersebut. Tentunya model terbaru ini menarik perhatian para modifikator di dunia, seperti modifikasi yang ada di Jepang ini.

Dilansir dari Carscoops, Toyota GR Supra dipoles lebih jauh dengan bodi-bodi yang sangat menarik perhatian. Secara umum tampilan bodinya menjadi lebih lebar dengan posisi yang lebih ceper daripada standarnya. Modifikasi ini dilakukan oleh Kei Miura yang tentunya banyak diketahui sebagai pencipta Rocket Bunny.

Foto: Carscoops

Mulai dari area depan, masih memakai bodi-bodi standarnya, hanya saja diberikan lips spoiler di bagian bawah agar memberikan kesan gahar dan aerodinamis. Ciri khas Rocket Bunny tentunya tersirat pada fender lebar di keempat sisi dengan baut-baut yang membuatnya lebih agresif. Side skirts juga dipasangkan agar aliran angin di bagian sisi dapat mengalir dengan lancar.

Ubahan paling menolok dari Toyota GR Supra ini adalah bagian belakangnya. Kei Miura memasangkan ducktail dan spoiler yang besar sekaligus yang memberikan kesan racing dan aerodinamis. Secara bentuk ini sedikit mengingatkan kita pada mobil yang sama dari generasi sebelumnya yakni Supra MK4.

Foto: Carscoops

Sementara di bagian bawah dari Toyota GR Supra ini memiliki bumper yang berbeda dari standarnya. Bumper baru ini terlihat jauh lebih dinamis berkat pemasangan diffuser yang sporty. Kemudian muffler besar juga disematkan di setiap sudut belakang mobil.

Sementara di bagian kaki-kaki, Toyota GR Supra dibekali pelek model palang berwarna hitam. Pelek tersebut dilansir dari Strasse yang memiliki ukuran 19x10 inci di depan dan 19x12 inci di belakang. Pelek tersebut pun dibalut dengan ban semi-slick berperforma tinggi.