Sulit Modifikasi, Royal Alloy TG150 Bisa Bisa Pakai Pelek Vespa Matic?

Sulit Modifikasi, Royal Alloy TG150 Bisa Bisa Pakai Pelek Vespa Matic?

Royal Alloy TG150 merupakan salah satu produk skuter bergaya Italia yang turut hadir di Indonesia. Sejak diluncurkan pada tahun 2021, skuter yang satu ini tidak memiliki banyak produk aftermarketnya untuk modifikasi. Padahal modifikasi menjadi salah satu kesenangan para pecinta sebuah sepeda motor.

Kesulitan komponen aftermarket untuk Royal Alloy TG150 ini pun dirasakan oleh bengkel skuter Bellissimo. Catur Dharma selaku Marketing Communication Bellissimo menyebutkan memang tidak banyak komponen aftermarket untuk Royal Alloy. Beberapa aksesoris pun dibuat sendiri oleh Bellissimo, namun perihal kaki-kaki masih cukup sulit.

Foto: Brian

"Seperti pelek, Royal Alloy TG150 ini kita cat krom saja depan dan belakang. Dia kan aslinya dua warna ya, hitam dan polish gitu. Kalau pakai aftermarket belum ada peleknya buat Royal Alloy TG150," ujar Catur ketika ditemui OtoMods beberapa waktu lalu di Tangerang Selatan.

Berbeda dari Vespa matic yang memiliki beberapa merek pelek baik dari impor maupun lokal. Royal Alloy sendiri memiliki setelan kaki-kaki yang berbeda daripada Vespa matic. Sehingga tidak bisa plug and play jika ingin mengganti pelek menggunakan komponen Vespa.

Foto: Brian

"Kalau Vespa kan depannya single arm ya, jadi sebelah kanannya itu enggak ada apa-apa peleknya. Kalau Royal Alloy TG150 ini kan suspensi depannya dua kanan kiri, jadi ada as roda yang nembus gitu. Kalau pakai pelek Vespa sih enggak plug and play, tapi Bellissimo lagi riset gimana caranya biar bisa ganti pelek," papar Catur.

Sebagai tambahan informasi, Royal Alloy TG150 merupakan skuter bergaya Italia yang tampil lebih retro dari Vespa matic. Skuter yang satu ini memiliki kapasitas mesin 150 cc yang menghasilkan tenaga 13 dk. Sementara bagian peleknya mengandalkan ukuran ring 12 inci dengan ban 110/70 di depan dan 120/70 di belakang.