Komunitas Honda ADV150 dan ADV160 Berwisata di Jawa Barat

Komunitas Honda ADV150 dan ADV160 Berwisata di Jawa Barat

Komunitas Honda ADV150 dan ADV160 di Bandung mengunjungi beragam wisata lokal pada 25 September 2022 kemarin. Bersama dengan PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku main dealer kegiatan ini diberikan tajuk "Honda ADV1560 Urban Exploride". Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan para pengendara motor Honda untuk membantu usaha kecil menengah di lokasi wisata.

Kegiatan kali ini dilakukan dengan berkunjung ke wisata Kolam Mata Air Cimutan, Subang, Jawa Barat. Perjalanan dimulai dari Safety Riding Center DAM yang berakhir di Cafe & Resto Tengah Kebun Ciater. Kemudian perjalanan komunitas Honda ADV ditempuh dengan melewati beragam jalan hingga mencapai jarak 68 km.

Handi selaku General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM mengatakan acara tersebut merupakan upaya menghidupkan roda perekonomian. Terutama para usaha kecil menengah yang hadir di sekitar lokasi wisata. Program ini juga menjadi bentuk aktivitas dalam mempererat tali silaturahmi antara sesama pengendara motor.

Foto: Istimewa

“Kami juga mengajak para pengguna Honda ADV150 dan ADV160 untuk merasakan performa dan fitur terbaik sambil menikmati pemandangan indah di sepanjang perjalanan menuju lokasi wisata. Menggunakan skutik penjelajah Honda, para bikers semakin percaya diri melewati berbagai kondisi jalan, sesuai dengan karakter pengendara yang tangguh dan menyukai petualangan,” ujar Handi dalam keterangan tertulis.

Selama perjalanan, para peserta bikers Honda tetap memenuhi protokol kesehatan. Tak lupa juga, riding gear digunakan secara lengkap sesuai prosedur safety riding. Beberapa kegiatan menarik pun turut dilakukan selama perjalanan, seperti games dan edukasi Honda ADV160.