Dunia modifikasi mobil saat ini tidak hanya terpaku pada kendaraan bermesin bensin. Beberapa mobil listrik pun kerap dimodifikasi agar mencapai potensi tertingginya. Seperti Tesla Model 3 yang satu ini dipakai untuk balapan dilengkapi oleh sayap yang sangat besar.
Dilansir dari Carscoops, Tesla Model 3 ini merupakan mobil balap EV yang jatuh di latihan Pikes Peak 2020 lalu. Mobil tersebut mengalami kerusakan parah dan kemudian dibangun kembali. Menariknya pembangunan mobil ini semakin ganas dengan membuatnya lebih cepat di trek balap.
Foto: Carscoops
Bisa dilihat modifikasi Tesla Model 3 ini memiliki bodywork yang cukup gila. Mulai dari lips spoiler karbon di depan yang sangat besar. Kemudian di bagian belakang terdapat sayap yang diberi nama Bioniq Phoenix yang sangat besar untuk memberikan downforce.
Foto dari Tesla Model 3 ini dibagikan lewat sosial media Instagram Craig Coker. Bodi-bodi depan seluruhnya ditutup dan hanya menyisakan intake bumper dan ventilasi kap mesin. Bagian fendernya juga terlihat dibuat lebih lebar daripada standarnya.
Foto: Carscoops
Di bagian kaki-kaki, Tesla Model 3 ini menggunakan pelek forged UP-03 berukuran diamter 19 inci. Mengerikannya, pelek tersebutu memiliki lebar 13 inci yang dibalut ban slik dari Yokohama.
Bagian menarik dari Tesla Model 3 ini memang berfokus pada sayap besar di belakangnya. Sayap ini dibaut dengan komponen karbon kering dengan bobot yang sangat ringain. Meskipun ringan, sayap tersebut dapat membuat 4.000 lbs downforce yang membuat mobil tetap menempel di tanah.