Baru-baru ini, AEON Mall Sentul City menjadi salah satu tempat diadakannya ajang kontes modifikasi mobil yakni Modificartion Fest 2022. Ajang ini pun memenuhi sebagian lahan parkir dan sejumlah area semi-outdoor dari AEON Mall. Kira-kira bagaimana tanggapan AEON Mall Sentul City mengenai acara yang berkaitan dengan otomotif?
Takayuki Akaho selaku Senior General Manager AEON Mall menyebutkan menurutnya acara tersebut sangat menarik bagi pengunjung. Dirinya pun menyebutkan pihak mall siap membantu jika terdapat acara serupa yang berlangsung di AEON. Meski demikian, Akaho mengaku mall merupakan institusi yang mencari profit, sehingga harus ada benefit yang didapatkan olehnya.
Foto: Brian
"Kami sangat bersedia menjadi wadah pecinta otomotif untuk mengadakan acara serupa seperti kontes modifikasi atau sekedar tempat kumpul komunitas. Jadi apapun komunitas otomotifnya, boleh mobil Jepang, Eropa, Amerika, dan komunitas motor dipersilahkan. Kami berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat menjadi daya tarik dan juga dapat turut merasakan apa yang ada di dalam AEON Mall," ujar Akaho saat ditemui OtoMods, Sabtu (13/8), di Bogor, Jawa Barat.
Sementara mengenai prosedur pembuatan acara dapat langsung menghubungi pihak AEON Mall. Jika ingin membuat acara seperti Modificartion Fest 2022, maka harus terdapat tujuan atau konsep dari acara tersebut. Kemudian bisa dijabarkan kira-kira apa benefit yang didapatkan oleh AEON Mall.
Foto: Brian
"Jadi siapa saja bebas untuk bikin acara, nanti tinggal ajukan proposal mengenai konsepnya. Kemudian kira-kira apa yang bisa menjadi benefit untuk pihak AEON Mall. Nanti kami juga tawarkan fasilitas kami yang bisa dipakai atau dibutuhkan penyelenggara, misalnya area parkir, atau tempat duduk, tempat makan, dan lainnya," pungkas Akaho.
Sebagai tambahan informasi, Modificartion Fest 2022 yang berlangsung di AEON Mall Sentul City berlangsung selama 2 hari. Ajang ini merupakan kontes modifikasi dari beragam kalangan mobil dan beragam konsep. Acara ini pun menghadirkan lebih dari 70 mobil modifikasi yang siap diadu.