Enggak Disangka, Yamaha XSR 155 Bisa Kustom Jadi Chopper!

Enggak Disangka, Yamaha XSR 155 Bisa Kustom Jadi Chopper!

Yamaha XSR 155 merupakan motor bergaya retro dengen teknologi yang serba modern. Motor yang diluncurkan pada akhir 2019 ini banyak dimodifikasi kustom menjadi sebuah scrambler, flat track, ataupun cafe racer. Namun tanpa disangka, builder Disaster 13 mampu merubahnya menjadi sebuah chopper.

Denny Andrean selaku Builder dari Disaster 13 menyebutkan Yamaha XSR 155 Chopper yang digarapnya memiliki nama Pancaka. Menurut Denny, modifikasi kustom yang dilakukannya kali ini adalah yang paling sulit. Hal tersebut karena harus membuat motor chopper dengan model rangka deltabox yang merupakan ciri khas sebuah motor sport.

Foto: Brian

"Saya ingin memperlihatkan kalau XSR 155 bisa diubah menjadi chopper. Untuk kustom motor ini lebih ke detailing part, setang tinggi, long fork, tangki bentuk peti mati sebagai tribute momen pandemi saat ini agar segera bebas dari virus Covid-19," ujar Denny Andrean ketika ditemui awak media beberapa waktu lalu.

Denny sendiri bercerita nama Pancaka memiliki arti api pembakar. Harapannya dengan nama tersebut motor Yamaha XSR 155 Chopper Pancaka dapat terus menyala. Selain itu Denny juga beranggapan bahwa XSR 155 Chopper ini akan menjadi satu-satunya di Indonesia dengan konsep tersebut.

Foto: Brian

"Ini akan menjadi satu-satunya XSR 155 chopper dengan konsep ini dari bengkel saya, tidak akan dibuat lagi sebagai apresiasi berkolaborasi dengan Yamaha. Rencananya saya ingin touring dengan XSR 155 chopper ini ke Bali," pungkas Denny.

Denny sendiri mengaku untuk pembuatan XSR 155 Chopper Pancaka memakan waktu selama 3 bulan. Menariknya, biaya pembuatan motor Yamaha tersebut untuk menjadi sebuah chopper hampir setara dengan harga motornya dalam kondisi baru. Artinya, biaya modifikasi yang dikeluarkan mencapai lebih kurangnya Rp 30 jutaan.