Ban menjadi komponen yang cukup penting dalam modifikasi sebuah motor. Bukan hanya melihat dari pola yang bagus saja, tetapi performa ban juga menjadi perhitungan. Lantas kira-kira ban apa saja yang biasanya banyak dipilih untuk modifikasi motor kesayangan?
Foto: Istimewa
1. Pirelli Diablo Rosso Series
Pirell Diablo Rosso Series ini memiliki banyak sekali jenis untuk hampir semua motor yang ada di Indonesia. Baik itu motor sport, naked, skutik, hingga big matic pun tersedia di merek ban yang satu ini. Performanya pun juga tersedia cukup lengkap, mulai dari untuk harian hingga kebutuhan balap.
Foto: Istimewa
2. Michelin Pilot Series
Seperti halnya Pirelli, Michelin juga memiliki ban yang tak kalah keren loh. Merek yang satu ini menghadirkan produk yang juga cukup lengkap di Indonesia. Mengenai performa tentunya sudah tidak dapat dipungkiri lagi, karena Michelin saat ini merupakan pemasok tunggal ban di MotoGP.
Foto: Istimewa
3. Maxxis
Maxxis memiliki beberapa produk yang terbilang banyak jadi pilihan para pengguna motor di Indonesia saat ini, terutama para pemain modifikasi. Ban yang satu ini memiliki kembang yang cukup menarik sehingga tampilannya menambah estetika motor. Sementara harganya yang tidak terlalu mahal, membuat sejumlah konsumen memilihnya sebagai sepatu motor kesayangan.
Foto: Istimewa
4. FDR
FDR juga kerap menjadi pilihan para pengguna motor yang mengharapkan performa pada ban-nya. FDR sendiri memiliki banyak line-up produk untuk berbagai motor di Indonesia. Bahkan beberapa pemain road race memilih ban soft compound dari FDR, karena memiliki performa tinggi dan harga yang bersaing.
Foto: Istimewa
5. Battlax
Ban yang satu ini biasanya dipilih jika memiliki budget yang cukup leluasa. Battlax memang dikenal sebagai ban yang cukup mahal, namun hal tersebut terbayarkan dengan tampilan dan performanya. Biasanya ban ini banyak digunakan oleh pengguna motor kelas menengah hingga ke motor besar.