Honda WR-V Dipakai Pelek OEM CR-V Bikin Tampilan Makin Gagah

Honda WR-V Dipakai Pelek OEM CR-V Bikin Tampilan Makin Gagah

Pasar SUV kompak di Indonesia semakin ramai seiring berjalannya waktu. Kali ini Honda Prospect Motor (HPM) baru-baru saja meluncurkan produk terbarunya yakni WR-V. Mobil ini tentunya menjadi ancaman bagi Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, menariknya beberapa seniman telah menghadirkan versi digital modifikasinya loh.

Pemilik akun Instagram @bayuhariw telah merancang konsep modifikasi digital yang minimalis untuk Honda WR-V ini. Akun tersebut juga menyebutkan ubahan pada kaki-kakinya saja menjadi rumus yang sangat penting untuk menambah kegagahan SUV kompak yang satu ini. Oleh karenanya dipasangkan pelek berukuran 17 inci OEM copotan Honda CR-V generasi ketiga.

Foto: Instagram @bayuhariw

Pelek tersebut diberikan warna single-tone yang menambah kesan sedikit mewah pada Honda WR-V. Kemudian pelek tersebut dibalut dengan ban bertapak kasar dari Yokohama Geolandar A/T dengan profil yang tebal. Tentunya suspensi dibuat lebih tinggi yang dapat diakalkan dengan menggunakan komponen lift kit agar setelan roda tidak mentok ke fendernya.

"Apa saja menu hari ini? Ganti lampu LED WR-V RS, upgrade Honda Sensing, ganti pelek sama ban (Rumus Penting!)," tulis keterangan Instagram @bayuhariw.

Foto: Istimewa

Seperti diketahui, wujud nyata SUV RS Concept ini tersedia dalam tiga varian. Varian E CVT dibanderol seharga Rp 271 juta, tampaknya tipe ini menjadi model yang digunakan dalam digital modifikasi. Sementara pada varian RS CVT dibanderol seharga Rp 289,9 juta dan RS CVT with Honda Sensing dijual Rp 309,9 juta.